Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Aceh akan mengerahkan tiga mesin partainya untuk memenangkan calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa pada pilpres 9 Juli 2014 mendatang.
Hal demikian diungkapkan Wakil ketua DPP PKS M. Idris pada rapat konsolidasi PKS Aceh dengan pengurus DPD PKS di 23 kabupaten/kota, Ahad (08/06) di Banda Aceh.
Idris mengatakan ketiga mesin partai yang akan digerakkan masing-masing terdiri dari struktur PKS, mulai dari tingkat DPP, DPW , DPD, DPC hingga ketingat gampoeng, kemudian kader-kader PKS diseluruh Aceh dan Anggota legislatif dari PKS di seluruh Aceh.
“Aleg ini punya relawan yang akan kita gerakkan untuk mengkampanyekan prabowo-Hatta, ini merupakan program pemenangan sesuai dengan intruksi presiden PKS”lanjutnya.
Idris menambahkan PKS menargetkan 100 persen dari pemilih PKS pada pemilu legislatif 9 April lalu akan memilih pasangan Prabowo-Hatta pada pilpres mendatang. Selain itu PKS diakuinya akan bersama dengan tim pemenangan dari partai koalisi dengan semaksimal mungkin berupaya memenangkan Prabowo-Hatta.
“Yang pertama kita ingin memastikan Suara pemilih PKS pada pemilu legislatif lalu akan memilih Prabowo-Hatta”katanya menambahkan.
Idris menyebutkan relawan PKS diseluruh Indonesia mulai pekan ini sudah turun ke masyarakat untuk mengkampanyekan calon presiden-wakil presiden nomor urut satu Prabowo-Hatta.
Sementara itu ketua DPW PKS Aceh Ghufran Zainal Abidin mengatakan PKS Aceh solid dan komitmen untuk memenangkan pasangan Prabowo-Hatta pada pilpres mendatang bersama dengan partai koalisi ditambah partai Aceh. PKS sendiri diakui Ghufran akan mengerahkan 10 ribu relawannya dari seluruh Aceh, termasuk didalamnya seribu orang tim cyber army.
“Sesuai dengan intruksi presiden PKS untuk melakukan kerja maksimal memenangkan pasangan Prabowo-Hatta, dan tim pemenangan bersama menargetkan 90 suara di provinsi Aceh”ujarnya.
Ghufran menambahkan rapat konsolidasi struktur PKS akan berlanjut ditingkat kabupaten/kota, tingkat kecamatan bahkan hingga ketingkat gampoeng.
“Rapat konsolidasi hari berlangsung serentak diseluruh provinsi yang ada di sumatera, dari Aceh sampai Lampung”ujarnya.
Pada kesempatan itu Ghufran menyebutkan calon presiden Prabowo Subianto akan turun berkampanye ke Aceh pada 11 Juni 2014 mendatang, rencananya kampanye akan dipusatkan di Stadion Lampineung Banda Aceh.
“PKS siap meramaikan kampanye perdana Prabowo 11 Juni nanti, kita juga berharap masyarakat akan ikut meramaikan kampanye ini, apalagi kabar terakhir yang kita peroleh kampanye ini akan dimeriahkan oleh grup band ungu, ini kita harap bisa menarik massa anak muda, kalau soneta belum ada kepastian”pungkasnya.(fhm)
0 comments:
Post a Comment